“PP Presisi bersama dengan Permata Anugerah Yalapersada Lakukan Groundbreaking Proyek Pembangunan Prasarana dan Sarana Pelabuhan Perikanan Ukurlaran SKPT Saumlaki“
Jakarta, 12 November 2022. PP Presisi - Yalapersada KSO pada tanggal 12 November 2022 telah melaksanakan proses groundbreaking ceremony atas Proyek Pembangunan Prasarana dan Sarana Pelabuhan Perikanan Ukurlaran SKPT Saumlaki di Kabupaten Kepulauan Tanimbar Maluku.
Dalam acara groundbreaking tersebut turut dihadiri oleh Pejabat Bupati KepulauanTanimbar (Bapak Daniel Indey S.Sos, M.Si), Direktur Kepelabuhan Perikanan (Ir.Tri Aris Wibowo, M,Si.), Senior Representativ Japan International Coorperation Agency (Mr. Okamura), Kapolres Kepulauan Tanimbar (AKBP Umar Wijaya S.I.K.), Komandan TNI Angkatan Udara Saumlaki ( Letkol Pas Yohanes M Paulus, S.Pd., M.A.P.), Komandan TNI Angkatan Laut Saumlaki (Letkol Laut (P) Andri Kristianto,M.Tr. Hanla), Komandan Distrik Militer Saumlaki (Letkol Inf. Didik Teguh Waluyo, S.I.P), Serta Direktur Operasi PT PP Presisi Tbk (Bapak Darwis Hamzah). Total nilai kontrak proyek tersebut sebesar Rp111Miliar yang dikerjakan dengan masa pelaksanaan proyek selama 150 hari atau ditargetkan selesai pada awal tahun 2024. Dengan lingkup pekerjaan pembangunan prasarana dan sarana mulai dari pembangunan dermaga, integrated cold storage, pabrik es, pembangunan jalan dan kawasan serta fasilitas penunjang Pelabuhan lainnya.