“PPRE Menambah Perolehan Kontrak Baru 2019 Dari Proyek Pembangunan Jalan Angkut Batu Bara di Kalimantan”
Menjelang penghujung tahun 2019 PP Presisi (PPRE) berhasil menambah perolehan kontrak baru. Pada hari Rabu tanggal 6 November 2019, PPRE bersama dengan PT Inti Pancar Dinamika (IPD) melakukan penandatanganan proyek "Pembangunan Jalan Angkut Batu Bara di Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah". IPD merupakan entitas anak dari PT Trada Alam Minera Tbk (TRAM) selaku pemegang konsesi pembangunan jalan angkut batu bara tersebut. PPRE dalam proyek ini akan bertidak sebagai kontraktor utama pembangunan jalan angkut batu bara.
Berdasarkan keterangan dari pihak IPD, proyek sepanjang kurang lebih 60 KM ini nanti akan menghubungkan tambang batu bara milik anak usaha PT Adaro Energy Tbk (ADRO) yang ada di Kalimantan Tengah menuju ke Kalimantan Timur (sungai Mahakam) melalui jalan angkut batu bara milik PT TRAM yang sudah ada saat ini. Kapasitas jalan angkut batu bara yang akan dibangun ini diperkirakan bisa untuk melayani angkutan batu bara kurang lebih 30 juta ton per tahun. Proyek Jalan angkut batu bara ini sangat strategis untuk mempermudah akses logistik batu bara dalam rangka meningkatkan produksi batu bara nasional Indonesia.